Classical Night Concert 2019: Semarakkan Dies Natalis FK-KMK UGM

FK-KMK UGM. Dalam rangka menyemarakkan Dies Natalis ke-73, Fakultas Kedokteran, Kesehatan Masyarakat dan Keperawatan UGM (FK-KMK UGM) kembali menggelar acara Classical Night Concert 2019. Ditemui Sabtu (16/3), koordinator acara, dr. Jayus Inasetiawan menuturkan bahwa panitia menerima respon yang sangat baik dari khalayak, “Animonya luar biasa sangat baik, sampai saat ini reservasi tiket sudah full sehingga kami siapkan tempat duduk di lobby.”

Selain mendapat animo positif dari penonton, konser yang sudah digelar sejak tahun 2007, mendapat respon antusias dari penampil bahkan untuk menentukannya panitia mengadakan audisi penyanyi. “Selain dari Gadjah Mada Chamber Orchestra (GMCO), kami juga mengadakan audisi penyanyi untuk mencari vokal yang pas untuk menyanyikan lagu-lagu Disney,” tambah dr. Jayus.

Selanjutnya, konser klasik yang digelar di Auditorium FK-KMK UGM tersebut terdiri dari tiga sesi acara yaitu penampilan Medical UGM Chamber Orchestra, penampilan solo piano dan diakhiri dengan penampilan civitas akademika yang melantunankan lagu-lagu soundtrack film legendaris Disney diiringi oleh Medical UGM Chamber Orchestra bersama dengan guest conductor Drs. Singgih Sanjaya, M.Hum.

Dalam kesempatan tersebut, selain menikmati pertunjukkan musik yang ditampilkan oleh mahasiswa dan residen FK-KMK UGM, para penikmat musik klasik juga disuguhi oleh penampilan apik Sang Maestro Piano sekaligus guru besar FK-KMK UGM, Prof. dr. Adi Utarini, MPH., Ph.D.

Ratusan penonton yang memadati Auditorium FK-KMK UGM tampak antusias menikmati gelaran konser tersebut bahkan turut bernyanyi saat tembang A Whole New World, original soundtrack film Aladin dilantunkan. (Alfi/Reporter)

0 replies

Leave a Reply

Want to join the discussion?
Feel free to contribute!

Leave a Reply

Your email address will not be published.